Pinrangkab.go.id – Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin,M.Si berkesempatan mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Paleteang, Selasa (27/2).

Dalam sambutannya, dihadapan para peserta Musrenbang Tingkat Kecamatan Paleteang, Wabup Alimin, Kembali berharap, seluruh rangkaian kegiatan Musrenbang hingga ketingkat Kecamatan bisa menjaring aspirasi dari masyarakat terkait pembangunan yang dimulai dari tingkat desa dan kelurahan.

Wabup Alimin juga mengungkapkan, ditengah kondisi keterbatasan anggaran, Pemerintah Kabupaten Pinrang tetap melakukan beberapa pembangunan meskipun dengan mengedepankan skala prioritas.

Namun demikian, lanjutnya, seluruh aspirasi tetap ditampung dan akan diselesaikan jika kondisi anggaran telah memungkinkan.

Wabup Alimin juga mengungkapkan bahwa, selain mengedepankan skala prioritas, musrenbang juga diharapkan bisa merencanakan program – program dengan berorientasi pada outcome yang menyentuh dan bermanfaat kepada masyarakat.

Olehnya itu, perencanaan pembangunan harus dilakukan dengan baik karena berkaitan dengan masa depan Kabupaten Pinrang.

Kegiatan ini, masing – masing diikuti oleh unsur Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat Paleteang A.Tambero, Lurah dan peserta lainnya.(*/)

Foto : Cakke