Pinrangkab.go.id — Mendampingi dan menyaksikan secara langsung kontingen Kabupaten Pinrang yang ikut ambil bagian pada perhelatan Festival seni dan Budaya Sulsel Menari 2024, Pj.Ketua TP PKK Pinrang Dr.Uswatun Hasanah,S.Sos,M.Pd apresiasi Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan yang menggelar kegiatan ini.

Hal ini, lanjut Dr.Uswatun Hasanah, karena pada kesempatan ini, Para remaja yang menekuni bidang seni bisa mendapat kesempatan untuk unjuk gigi pada perhelatan bertaraf nasional.

Olehnya itu, Lanjutnya, Kegiatan – kegiatan seperti ini, diharapkan dapat terus dilaksanakan sehingga dapat mengembangkan dan memperkenalkan Budaya dari seluruh daerah di Sulsel melalui upaya yang berkesinambungan.

Dr.Uswatun Hasanah juga mengungkapkan apresiasi kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan A.Macca beserta jajaran dan seluruh pimpinan sanggar seni yang bahu membahu dalam memberikan bimbingan kepada generasi muda yang menggeluti seni dan budaya di Kabupaten Pinrang.

Untuk diketahui, Festival Seni Sulsel Menari 2024 digelar dari tanggal 8 hingga 15 Juni dengan menghadirkan pentas seni dan berbagai kegiatan untuk menunjukkan potensi seni dan budaya dari 24 Kabupaten / Kota di Provinsi Sulsel.(*/)

Foto : Cakke / Mursalim