Pinrangkab.go.id — Ketua Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA-Unhas) Provinsi Sulawesi selatan Mohammad Ramdhan Pomanto melantuk dan mengambil sumpah Pengurus Daerah (PD) IKA -Unhas Pinrang di ruang Pola Kantor Bupati Pinrang, Ahad (18/3).

Bupati Pinrang Irwan Hamid yang turut hadir dalam sambutannya mengungkapkan bahwa, Kepnegurusan IKA-Unhas periode 2022-2026 ini diharapkan menghasilkan program kerja yang mampu disinergikan dengan program Pemerintah.

Hal ini, lanjutnya, agar keberadaan organisasi yang menaungi alumnus Univeristas Hasanuddin yang merupakan perguruan tinggi terbesar dan terbaik di indonesia timur ini dapat memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan daerah.

Bupati Irwan juga mengungkapkan bahwa, alumnus Unhas banyak yang berkecimpung dalam dunia Pemerintahan, olehnya itu, Kolaborasi dan sinergitas diharapkan dapat senantiasa tercipta.

“Kolaborasi dan Sinergitas tentu sangat kita harapkan dalam upaya memberikan kontribusi terhadap pembangunan daerah” pungkas Bupati Irwan.(*/)

Foto : Berbagai Sumber