KOMINFO, Pinrang — Seiring dengan perkembangan Teknologi, budaya baca yang pernah menjadi budaya kini mulai kehilangan pamor ditengah masyarakat, tak ayal, semua lini berupaya menumbuhkan kembali minat baca yang diklaim mampu meningkatkan pengetahuan sebagai salah satu syarat peningkatan Sumber saya Manusia.

Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan mendapat bantuan dari pihak Bank Indonesia untuk meningkatkan minat baca utamanya literasi yang berkaitan dengan sistem perekonomian.

Organisasi Perangkat Daerah yang dikomandoi H.M.Aswin, SIP, M.Si ini mendapat bantuan berupa pembangunan sebuah sudut baca yang dilengkapi dengan beberapa fasilitas diantaranya unit komputer, Televisi dan Sofa sebagai pendukung kenyamanan pembaca.

Sudut baca jni diberi nama BI Corner yang sedianya akan diterapkan di lebih 1000 Kabupaten / Kota sebagai wujud komitmen Bank Indonesia untuk mendukung pertumbuhan minat baca di Indonesia.

“Di BI Corner, para pembaca dapat melakukan aktivitas baca denga nyaman, buku yang disediakan berupa buku-buku dan literatur bertema moneter, finansial, perbankan, enterpreuneur dan kisah inspiratif” ungkap Aswin.

Sementara itu, Kepala Bidang Layanan,pengembangan koleksi,pengelolaan dan pelestarian bahan pustaka, Juliagustheria Wiyaka yang ditemui selasa (27/8/2019) mengungkapkan, pengoperasian BI Corner akan segera dilakukan, menurutnya, karena ini hasil hibah dari Bank Indonesia maka pengoperasian menunggu koordinasi dari Pihak Bank Indonesia.

“Untuk peresmian Penggunaan Perpustakaan Pojok BI ini masih menunggu petunjuk dari Bank Indonesia, mudah mudahan bisa secepatnya “ pungkas Juliagustheria (*/PPL IAIN Parepare)