Pinrangkab.go.id — Kafilah Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke XXXVIII asal Kabupaten Pinrang telah sampai di Kota Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar untuk berlaga beberapa hari kedepan.

Kafilah Kabupaten Pinrang ini, menurut Sekretaris Kafilah Drs.H.M.Idris,MA, Senin (1/5), peserta dari Kafilah Kabupaten Pinrang telah melakukan persiapan jauh hari sebelum pelaksanaan STQH ini.

Persiapan dan latihan ini, lanjutnya, merupakan upaya untuk merebut prestasi pada ajang ini dimana pada tahun 2003 Pinrang pernah menjadi juara umum pada ajang MTQ Tingkat Provinsi sulsel.

“Insya Allah kami berupaya akan mengukot sejarah kembali pada perhelatan STQH tahun ini” Ujar Idris.

Seperti diketahui, Kafilah STQH asal Pinrang resmi dilepas oleh Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin,M.Si beberapa waktu lalu di Rumah Jabatan Wakil Bupati Pinrang.

20 orang peserta asal Pinrang akan berlaga pada 10 cabang lomba di berbagai tingkatan dan masing – masing cabang lomba diikutsertakan peserta putra dan putri.(*/)