Pinrangkab.go.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang A.Calo Kerrang memimpin langsung rapat koordinasi lintas sektor tim penanganan konflik sosial yang dibentuk jelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2024, Selasa (13/2) di ruang rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang.
Pada Kesempatan ini, unsur terkait menyampaikan berbagi laporan berkaitan dengan kondisi dan situasi kemanan di Kabupaten Pinrang H minus 1 pelaksanaan Pemilu serentak.
Selain itu, pada kesempatan ini juga dilaporkan kondisi terkini distribusi logistic dan hal teknis lainnya yang berkaitan dengan persiapan pelaksanaan Pemilu yang dijadwalkan pada 14 Februari 2024.
Sementara itu, Sekda A.Calo pada kesempatan ini berharap, segala sesuatu yang telah dibicarakan pada kesempatan Rakor ini dapat ditindaklanjuti demi menjamin kondisi keamanan berlangsung dengan aman dan kondusif pada pelaksanaan Pemilu kali ini.
Sekda A.Calo juga berharap, setiap pihak terkait bisa terus memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga kondisi daerah tetap kondusif dengan menghargai prinsip perbedaan pilihan.
Pada kesempatan ini, hadir Komandan Kodim 1404/Pinrang Letkol Inf.Aris Barunawan, Kepala Kejaksaan Negeri Pinrang Agung Bagus Kade Kusimantara , Kepala Bagian Operasional Polres Pinrang Kompol Muh.Yusuf Badu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Syahrir Pawittoi dan Pihak terkait lainnya.(*/)
Foto : bagian Protokol dan komunikasi Pimpinan