KOMINFO, Pinrang – Usaha untuk melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pencegahan penularan covid-19 di Kabupaten Pinrang terus digalakkan.

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pinrang yang selama beberapa bulan ini aktif melakukan sosialisasi di pusat keramaian dan fasilitas publik.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Muhadir Muddin, Jum’at (19/6/2020).

Muhadir mengungkapkan, kekhawatiran akibat tingginya angka pasien positif covid-19 di Kabupaten Pinrang setelah diberlakukannya beberapa kelonggaran tentunya menjadi perhatian tersendiri oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang.

Olehnya itu, lanjut Muhadir, pihaknya beberapa bulan ini gencar melakukan sosialisasi di berbagai pusat keramaian dengan membawa pesan edukasi kepada masyarakat utamanya dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19.

Muhadir melanjutkan, pihaknya mengedukasi masyarakat terkait penggunaan masker, menjaga jarak fisik , menjaga kebersihan dan meningkatkan imunitas.

“Kami menyasar pusat keramaian utamanya pasar, disana, kami mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran virus corona dengan tetap menggunakan masker, menjaga jarak dan kebersihan diri” tutup Muhadir.

Bupati Pinrang Irwan Hamid beberapa waktu lalu mengungkapkan, Pinrang saat ini masih terus mengupayakan agar masyarakat terproteksi dari penularan covid-19, olehnya itu, Bupati Irwan tetap menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi himbauan Pemerintah.

Selain itu, lanjut Irwan, menggunakan masker juga dianggap sebagai salah satu cara ampuh untuk mencegah penularan covid-19, disamping tetap melakukan aktivitas fisik yang mengedepankan physical distancing.(*/)