KOMINFO, Pinrang – Satuan Karya (Saka) Bakti Husada Kabupaten Pinrang menggelar Kemah Bakti ke II di Lapangan Jalan Kesehatan tepatnya di Kelurahan Penrang Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang.
Kemah Bakti yang diadakan guna memberikan mafaat kepada masyarakat ini dibuka pada Minggu (24/2/2019) oleh Majelis Pembimbing (Mabi) Saka Bakti Husada yang juga merupakan Kepala Bidang Binkesmas Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang dr.Amtyir Muhadi, M.Adm.Kes. mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang.
Dalam kegiatan ini, Mabi Saka Bakti Husada menyerahkan secara simbolis Bibit Bunga Lavender yang diharapkan bisa dipergunakan untuk mengusir nyamuk secara alami terutama nyamuk yang menyebabkan penularan penyakit demam berdarah dan dengue.
Selain melakukan kegiatan penanaman bibit bunga lavender, kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk juga digalakkan, mengingat musim hujan sebagai musim yang juga dikenal dengan rawannya penyakit DBD sudah menunjukkan intensitas yang cukup tinggi.
“Sebagai bentuk kewaspadaan dini terhadap penularan penyakit DBD, kegiatan PSN musti sering-sering dilakukan oleh masyarakat kita utamanya di kelurahan Penrang ini sebagai daerah endemis DBD, dan akan dibagikan kepada masyarakat bibit bunga lavender untuk ditanam dan dikembangkan agar rumah kita bebas dari nyamuk”, ungkap Amtyir.
Selain kegiatan tersebut Kemah Bakti II juga di –launching “PRAKADAMANTIK” yaitu Pramuka Saka Bakti Husada Pemantau Jentik.
“Bentuk inovasi dari pramuka SBH, yang sebelumnya sudah ada Pradana Kesorga (Pramuka Saka Bakti Husada Minat Kesehatan Olahgara), sekarang kita launching lagi Prakadamantik (Pramuka saka Bakti Husada Pemantau Jentik) sebagai wujud kepedulian kita kepada masyarakat tentang kesehatan terkhusus kepada upaya pemberantasan jentik nyamuk,” jelas Sriwati, SKM, M.Kes, Ketua Pimpinan Saka Bakti Husada Pinrang.
Plt Lurah Penrang merasa bersyukur kegiatan seperti ini dilaksanakan di wilayahnya, “ Dan semoga kegiatan ini membawa manfaat kepada masyarakat kami dan tentunya tidak terjadi kasus DBB lagi di kelurahan kami”,harapnya dalam pendampingan pada saat pembagian bibit lavender ke masyarakat. (dks/*)