Pinrangkab.go.id — Masih dalam kemeriahan rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) ke-355, Penjabat (Pj) Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil, S.E., M.M., turut menghadiri Festival dan Karnaval Budaya Daerah yang berlangsung di Kota Makassar, Sabtu (19/10).

Kegiatan ini menampilkan keragaman budaya dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan, termasuk Kabupaten Pinrang, yang turut berpartisipasi dalam memeriahkan acara tersebut.

Di sela-sela kegiatan, Pj. Bupati Ahmadi Akil mengungkapkan kebanggaannya atas keikutsertaan Kabupaten Pinrang dalam acara ini.

Menurutnya, partisipasi dalam Festival dan Karnaval Budaya Daerah menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung upaya Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk melestarikan dan mempromosikan budaya serta kearifan lokal yang beragam.

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam mempertahankan serta mempromosikan kekayaan budaya yang ada di Sulawesi Selatan, khususnya di Kabupaten Pinrang. Budaya dari berbagai suku yang berdiam di wilayah Sulsel adalah identitas yang harus kita jaga dan lestarikan,” ujar Pj.Bupati Ahmadi Akil.

Pj. Bupati Ahmadi Akil juga menekankan bahwa keikutsertaan Pinrang dalam festival ini bukan hanya sebagai bentuk partisipasi, tetapi juga sebagai momentum untuk lebih meningkatkan perhatian pada sektor budaya.

Dirinya berharap bahwa budaya daerah dapat menjadi potensi besar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif melalui sektor pariwisata.

“Kami berharap ini menjadi langkah awal untuk lebih mendorong sektor budaya sebagai salah satu potensi ekonomi kreatif, terutama melalui pariwisata. Dengan memperkenalkan budaya kita, akan ada dampak positif bagi peningkatan ekonomi daerah,” tambah Pj.Bupati Ahmadi Akil.

Lebih lanjut, Pj. Bupati Ahmadi Akil menyatakan harapannya agar sinergi antara Pemerintah Kabupaten Pinrang dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus terjaga.

Dengan kerjasama yang solid, lanjutnya, diharapkan upaya memperkenalkan budaya daerah dapat semakin optimal, tidak hanya di tingkat provinsi tetapi juga di tingkat nasional bahkan internasional.

“Sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten sangat penting. Kami berharap ke depan, budaya-budaya dari Pinrang dan Sulawesi Selatan secara keseluruhan dapat dikenal lebih luas, sehingga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan pariwisata daerah,” pungkas Pj.Bupati Ahmadi Akil.

Festival dan Karnaval Budaya Daerah ini menjadi salah satu rangkaian penting dalam perayaan HUT Sulsel yang ke-355, yang bertujuan untuk meneguhkan identitas budaya serta mempererat persatuan antar daerah di Provinsi Sulawesi Selatan.(*/)

Foto : Dhirga, ADC Pj.Bupati Pinrang & BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN