Pinrangkab.go.id — Dewan Pengurs Cabang (DPC) Persatuan Putra Putri Angkatan Darat (P3AD) menggelar seminar pengembangan potensi ekonomi desa, di Gedung PKK Kabupaten Pinrang, Jum’at (12/7).
Pj.Bupati Pinrang H.Ahmadi Akil,SE,MM yang berkesempatan hadir pada kesempatan ini mengungkap betapa perlunya kegiatan ini sebagai upaya memberikan pemahaman terhadap potensi yang ada di wilayah Kabupaten Pinrang.
Kabupaten Pinrang yang terkenal sebagai daerah subur, tentunya memiliki potensi besar dalam bidang pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan.
Potensi yang merupakan anugerah ini, lanjutnya, menunggu untuk diolah dan dikembangkan agar bernilai ekonomis dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Pj. Bupati pada kesempatan ini juga mengungkapkan apresiasi kepada DPC P3AD Kabupaten Pinrang bersama pihak yang ikut berkontribusi dalam pelaksanaan seminar ini.
Dirinya juga mengajak para peserta untuk serius mengikuti kegiatan sehingga dapat diimplementasikan di desa masing-masing dan membuat desa menjadi pendukung kemajuan perekonomian di Kabupaten Pinrang.
Pada kesempatan ini turut hadir wadankodiklat TNI AD Mayor Jenderal Kunto Arief Wibowo, Komandan Kodim 1404/Pinrang Letkol Inf. Abdullah Mahuwa, Unsur Forkopimda, Ketua DPD P3AD Sulsel Yubar Abbas dan pihak terkait lainnya.(*/)
Foto : Wa Karasa / Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan