Pinrangkab.go.id – Pinrangkab.go.id – Dalam upaya menciptakan stabilitas harga bahan pangan jelang Hari Raya Idul Adha, Pemerintah kabupaten Pinrang melalui Dinas Ketahanan Pangan menggelar Gerakan Pangan Murah di Halaman Masjid Agung Al-Munawwir, Selasa (11/6).

Kegiatan ini, merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Kabupaten Pinrang dengan pihak Badan Pangan Nasional, Perum BULOG dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Kegiatan ini, dilakukan jelang Hari Raya Idul Adha yang tersisa beberapa hari kedepan dengan menghadirkan pangan – pangan murah dengan harga terjangkau.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Pinrang M.Abduh dalam keterangannya mengungkapkan bahwa, kegiatan ini dibuka langsung oleh Pj.Gubernur Sulawesi Selatan Prof.Zudan Arif Fakrulloh melalui sambungan Konferensi Video.

Kegiatan serupa, lanjutnya, juga dilaksanakan serentak di 24 Kabupaten / Kota di Provinsi Sulawesi selatan.

Selain sebagai bentuk menciptakan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan jelang Idul Adha, kegiatan ini juga menjadi salah satu upaya dalam menahan laju inflasi di daerah dan memciptakan kondisi swktor ekonomi yang lebih baik dan berkembang.

Kegiatan ini, sedianya akan berlangsung 2 hari, dibuka pada Selasa (11/6) dan berakhir pada Rabu (12/6).

Kegiatan ini dihadiri, Perwakilan unsur Forkopimda, Sejumlah Kepala OPD dan pihak terkait lainnya.(*/)

Foto : Cakke / Akbar