KOMINFO, Pinrang — Memasuki musim penghujan, Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Kesehatan kembali melakukan upaya – upaya pencegahan merebaknya penyakit Demam Berdarah dan Dengue (DBD).
Hal ini terungkap ketika Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan pengasapan atau Fogging di beberapa wilayah yang pada tahun sebelumnya terdapat kasus penderita DBD.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang drg Dyah Puspita Dewi yang ditemui Jum’at (31/1/2020), ada beberapa wilayah Kecamatan yang tahun lalu terdata dengan kasus penderita DBD.
Olehnya itu, lanjutnya, kegiatan fogging dilakukan pada wilayah tersebut agar tidak terjadi kasus serupa pada tahun ini.
Dyah juga meminta peran serta masyarakat dan pemerintah kecamatan hingga desa dan kelurahan untuk melakukan kerja bakti agar nyamuk tidak memiliki ruang untuk berkembang biak selama musim penghujan.
kasus DBD memang kerap mewabah di musim penghujan, olehnya itu Pemerintah dari tingkat pusat hingga Kabupaten senantiasa mengintensifkan sosialisasi guna memutus siklus hidup nyamuk aedes aegypti yang menjadi wadah penularan penyakit ini.
beberapa upaya yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan langkah 3M, yakni Menguras wadah penampungan air, Menutup tempat penampungan air sehingga nyamuk tidak dapat masuk dan bertelur, serta mengubur barang – barang bekas yang dapat menjadi sarang bagi nyamuk.(*/)