Pinrangkabgoid — Wakil Bupati Pinrang Alimin, Selasa (28/9) membuka Bimbingan Teknik (Bimtek) dan Pelatihan Teknologi informasi dan Komunikasi (TIK) bagi Ibu Rumah Tangga (IRT) dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Hotel Safirah.

Hadir mendampingi Wabup, Plt. Kadiskominfo Pinrang Andi Macca Moenta. Peserta diikuti para Para Ibu Ibu dari UMKM dan pengusaha kecil dan Menengah.

Wakil Bupati Pinrang Alimin membacakan sambutan tertulis Bupati Pinrang Irwan Hamid, mengatakan bahwa masyarakat Kabupaten Pinrang memiliki kreatifitas yang beragam, hal itu dinilai sangat berpotensi membangun UKM yang memilki daya saing tinggi.

Hanya saja, lanjutnya sebagian tidak tahu cara membagun suatu produk menjadi dikenal dan punya potensi pasar yang luas dengan pemanfaatan teknologi internet.

Kondisi itu menurutnya merupakan kesempatan yang turut serta membantu para pelaku UKM mengadaptasi layanan berbasis teknologi untuk menjalankan secara online. (*/).

Sumber : Bagian Humas dan Protokol