Pinrangkab.go.id — Ketua TP PKK Pinrang Sri Widiyati Irwan menghadiri acara Pembukaan dan pemaparan penangan Stunting serta Pameran pada acara Konvergensi lintas sektor untuk program upaya percepatan perbaikan gizi masyarakat, khusus masalah stunting di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) di Ruang Mahoni Hotel Claro Makassar, kamis (19/5/2022), yang dibuka oleh Gubernur Sulsel Sudirman Sulaiman
Gubernur Sulsel dalam sambutannya Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran pemerintah sulsel maupun pemerintah dari 24 Kabupaten/Kota yang telah bekerja keras dalam penanganan stunting.
“Saya berterimakasih kepada seluruhnya atas capaian-capaian dari tahun ke-tahun, terkhusus tahun lalu alhamdulillah provinsi sulawesi selatan termasuk capaian terbaik dan penurunan angka stunting yang luar biasa di Sulsel,” ujar Sudirman Sulaiman
Sementara pada acara pemaparan program penangan Stunting kabupaten Pinrang yang di wakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Pinrang Dyah Puspita Dewi mengungkapkan data capaian penangan Stunting Kabupaten Pinrang menurun secara signifikan karena adanya intervensi langsung dari para OPD terkait melalui inovasi yang mengarah kepada penanganan Stunting di bumi Lasinrang,” Alhamdulillah capaian penurunan Stunting di daerah kami cukup siginifikan karena kerjasama lintas sektor dari OPD yang berinovasi dalam penanganan Stunting ini,” ujar Dewi didepan panelis.
Selain acara Konvergensi lintas sektor untuk program upaya percepatan perbaikan gizi masyarakat, khusus masalah stunting di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), juga digelar pameran yang memperlihatkan berbagai produk pangan bergizi, serta kolase penanganan Stunting di kabupaten Pinrang, dimana stand pameran Kabuoaten Pinrang dikunjungi langsung oleh Ketua TP PKK Sulsel Naoemi Octarina.(/Udin)