Pinrangkab.go.id — Dinas kesehatan Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan Pelatihan pembuatan media Kampanye Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE), Jum’at (16/6) di Aula MS Hotel.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang drg.Dyah Puspita Dewi,M.Kes mengatakan bahwa Promosi kesehatan perlu dilakukan dengan memanfaatkan tekhnologi informasi.

Hal ini lanjutnya, tentu saja untuk menarik perhatian masyarakat untuk melihat dan menyimak media promosi sehingga pesan yang ingin disampaikan dapat diterima baik oleh masyarakat.

Kegiatan ini menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pinrang Hasanuddin dan dari pihak Lembaga Kajian dan Pengawasan Otonomi Daerah Syamsul S.Lapattah.

Kegiatan ini diikuti oleh tenaga kesehatan Promosi Kesehatan dari seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Pinrang.(*/)