Pinrang, InfoPublik – Demi meningkatkan Pelayanan terhadap para wajib zakat , Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pinrang membangun sebuah Gedung yang nantinya akan ditempati sebagai tempat pelayanan.

Hal ini terungkap ketika Bupati Pinrang Irwan Hamid melakukan peletakan batu pertama yang menandakan dimulainya pembangunan Gedung Baznas pinrang yang terletak di sebelah selatan Mesjid Agung Al-Munawwir, Rabu (11/9/2019).

Dalam sambutannya, Bupati Irwan berharap agar Gedung ini nantinya digunakan sebagai sarana utama dalam meningkatkan pelayanan baik bagi wajib zakat dan bagi para musakki atau orang yang berhak menerima zakat.

Selain itu, Bupati Irwan mengingatkan agar pengelolaan zakat di Pinrang dilakukan dengan lebih baik lagi, meskipun saat ini pengelolaan zakat di kabupaten Pinrang adalah salah satu yang terbaik di Provinsi Sulawesi selatan.

Bupati Irwan Melanjutkan, pengelolaan zakat yang dilakukaan saat ini oleh Baznas Pinrang sudah baik namun, Bupati Irwan meminta kepada para pengurus untuk lebih menggalakkan sosialisasi ditengah masyarakat, karena menurutnya masih banyak wajib zakat yang belum paham betul terkait pentingnya mengeluarkan zakat.

“Saya harap Baznas Pinrang lebih getol lagi melakukan sosialisasi sehingga masyarakat muslim mengetahui tentang pentingnya mengeluarkan zakat, infak dan sadakah,”ujarnya.(*/eyv)