Pinrangkab.go.id – Bupati Pinrang Irwan Hamid kembali kelantik dan mengambil sumpah pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Administrator lingkup Pemerintah kabupaten Pinrang, Senin (20/12/2021).
Dalam sambutannya, Bupati Irwan berharap agar para pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya untuk terus mengabdikan diri kepada masyarakat.
Bupati Irwan juga mengatakan bahwa rotasi dan mutasi adalah hal yang biasa dalam Pemerintahan, hal ini, lanjutnya, dilakukan untuk mengisi kekosongan karena beberapa Pejabat yang telah memasuki batas usia pensiun.
Selain itu, Bupati Irwan berpesan agar para pejabat yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya agar membangun komunikasi yang baik baik kepada bawahan maupun kepada pimpinan.
“Saya harap harmonisasi terus dijaga, sinergitas antara Pimpinan dan bawahan harus terjaga agar tidak mengganggu jalannya pekerjaan di lingkungan Organisasi Perangkat Daerah” ungkap Bupati Irwan.
Bupati Irwan pun mengaskan bahwa dalam pelaksanaan pengisian kekosongan Pejabat pimpinan tinggi pratama (Eselon II) telah sesuai dengan ketentuan dan melalui tahap seleksi yang juga melibatkan Komisi Aparatur Sipil negara (KASN).(*/)