KOMINFO,Pinrang — Bupati Pinrang, Irwan Hamid hari ini, Rabu (15/1/2020) meninjau langsung beberapa kecamatan yang dilanda Banjir dampak dari cuaca ekstrem.
Selain banjir, Hujan lebat disertai angin kencang ini menyebabkan beberapa kerusakan seperti pohon tumbang dan longsor. Bukan hanya Pinrang, hampir seluruh wilayah Sulsel dilanda hal yang sama
Bupati saat berkunjung didampingi Kadis Pertanian dan Hortikultura, Andi Tcalo Kerrang dan Kadis PSDA, M. Jenal.
Bupati merasa prihatin dan berharap masyarakat tetap bersabar dalam menghadapi keinginan alam ini.
“Kepada seluruh warga Pinrang, tetap tenang, bersabar dan senantiasa waspada serta berdoa. Pemerintah akan berbuat maksimal” kata Bupati.
Bupati Pinrang, Irwan Hamid jauh jauh hari telah mengingatkan seluruh masyarakat untuk senantiasa waspada dan berdoa kepada sang Pencipta terhadap cuaca ekstrem ini.
Bupati juga telah menginstruksikan seluruh instansi terkait untuk mengambil langkah mitigasi bencana dalam mengurangi dampak dan resiko yang terjadi.
Bupati yang juga mantan Ketua DPRD Pinrang ini juga memerintahkan seluruh elemen Pemerintah bersinergi dalam penanganan bencana. Mulai dari BPBD, DLH, Dinas Sosial, Dinas Ketahanan Pangan, Dishub, Dinas Pertanian dan Hortikultura, Dinas PSDA serta Instansi terkait lainnya hingga Pemerintah Kecamatan, Lurah dan Desa secara terorganisir turun ke lokasi terdampak bencana.
Lewat rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati, orang nomor satu di Pinrang ini sebelum bencana telah membentuk Satgas bencana di setiap Kecamatan untuk menangani khusus bencana angin kencang dan hujan lebat yang akan dihadapi.
Bupati juga mengajak elemen masyarakat Pinrang bersinergi dengan Pemerintah, TNI dan Polri untuk bersama sama menanggulangi dampak dari cuaca ekstrem ini.(humas pinrang)