Pinrangkab.go.id — Dengan berbekal tekad dan kemauan kuat tak ingin berdiam diri di tengah Pandemi Covid-19, Seorang Guru Agama Islam asal Kabupaten Pinrang berinovasi dalam proses pembelajaran.

Memanfaatkan teknologi, Subair, S.Pdi, M.Pd membuat sebuah aplikasi berbasis android untuk memberikan pelajaran Agama Islam dengan lebih menarik untuk para peserta didik.

berkat inovasi ini, Subair dinobatkan sebagai Juara I Lomba Pembelajaran Inspiratif Pendidikan Agama berbasis TIK yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia.

Subair yang berprofesi sebagai Guru Agama Islam pada SMPN 2 Pinrang yang ditemui Kamis (17/12/2020) mengungkapkan, dirinya mengangkat kearifan lokal masyarakat Pinrang yang dikemas dalam aplikasi permainan android tentang pentingnya toleransi antar umat beragama, hal inilah yang menjadikan inovasinya mendapat nilai lebih dibanding kompetitor lainnya dari seluruh Indonesia.

Subair tak lupa mengajak rekan se profesinya untuk tetap menciptakan Inovasi dalam berktifitas, utamanya dalam kegiatan belajar mengajar.

“Guru – guru harus terus berinovasi dengan metode dan media pembelajaran yang menarik karena tuntutan abad 21 dimana telnologi informasi menjadi pilihan potensial” tutupnya.(*/)