KOMINFO, Pinrang — Memutus mata rantai penyebaran covid-19 bukanlah kerja mandiri, kerja kolektif didukung oleh kesadaran masyarakat untuk mematuhi himbauan Pemerintah adalah salah satu kunci kesuksesan memutus mata rantai virus ini.

demi mendukung upaya Pemerintah Kabupaten Pinrang, Pemerintah Kecamatan Paleteang, Bersama Fokopimca, Sabtu (18/4/2020) melakukan kegiatan pembagian masker di beberapa titik di Kecamatan Paleteang.

selain forkopimca, PKK Kecamatan Paleteang, Lurah, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan IKPMP juga ikut serta dalam kegiatan sosial ini dalam rangka pencegahan penularan Covid-19.

selain pembagian masker kepada masyarakat, Pemerintan Kecamatan Paleteang juga aktif melakukan penyemprotan disinfektan di berbagai wilayah di kecamatan paleteang.

Pemerintah Kecamatan Paleteang pun memanfaatkan kegiatan ini untuk melakukan sosialisasi mengenai bahaya virus yang sudah dinyatakan menjadi pandemi ini, selain itu Pemerintah Kecamatan Paleteang juga kembalj mengjngatkan agar masyarakat tidak melakikan aktivitas luar rumah jika tidak terlalu mendesak.

Selain itu, menerapkan pola hidup bersih , sehat yang dapat meningkatkan imunitas tubuh juga tak lupa disosialisasikan, masyarakat pun diminta untuk tetap menggunakan masker jika memang terpaksa berada diluar rumah.(*/).