KOMINFO, Pinrang — Gubernur Sulawesi selatan Nurdin Abdullah berharap Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dapat dijadikan momentum agar umat muslim dapat meneladani sifat – sifat Mulia Nabi Besar Muhammad SAW dalam kehidupan sehari – hari.
selain itu, Gubernur Nurdin Abdullah berharap, dalam menyongsong tahun 2020 masyarakat Pinrang bisa menjadi pribadi yang lebih baik dari tahun sebelumnya.
Hal ini disampaikan Gubernur Nurdin Abdullah ketika menghadiri Maulid Akbar yang digelar Pemerintah Kabupaten Pinrang di Masjid Agung Al – Munawwir Pinrang, Kamis (26/12/2019).
Sementara itu, Bupati Pinrang Irwan Hamid mengungkapkan bahwa, momen peringatan Maulid tahun ini digunakan sebagai ajang menyambung tali silaturrahmi dan meningkatkan sinergitas antar Masyarakat dan Pemerintah Daerah, olehnya itu, lanjutnya, Momen maulid tahun ini dilaksanakan di 12 kecamatan di Kabupaten Pinrang agar Pemerintah Daerah dapat secara langsung bertatap muka dengan Masyarakat.
Bupati Irwan tak lupa mengucapkan terima kasih atas kehadiran Gubernur Sulawesi selatan Nurdin Abdullah yang menyempatkan diri hadir untuk bersama – sama memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
pada kesempatan ini, Pemerintah Kabupaten Pinrang juga menyerahkan secara langsung insentif / gaji bagi para pegawai sara serta membagikan uang tunai yang berasal dari zakat masyarakat yang terkumpul di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pinrang.(*/)