KOMINFO, Jakarta — Kabupaten Pinrang kembali meraih penghargaan Kabupaten Sehat 2019 untuk kategori tertinggi Swasti Saba Wistara, dan merupakan pencapaian yang ketiga kalinya secara berturut – turut (Hattrick) untuk tahun 2015, 2017 dan 2019.
Sementara sebelumnya Bumi Lasinrang meraih penghargaan untuk kategori Swasti Saba Padapa ditahun 2011 dan 2013.
Penghargaan Kabupaten Sehat kategori Swasti Saba Wistara ini diterima langsung oleh Ketua Forum Kabupaten Sehat Hj. A. Sri Widiyati Arfah Irwan bersama Kepala Dinas Kesehatan drg. Dyah Puspita M.Kes di gedung Sasana Bhakti Praja Kementerian Dalam Negeri RI Di Jakarta, Selasa (19/11/2019) .
Ketua Forum Kabupaten Sehat Kabupaten Pinrang Sri Widiyati Irwan sesaat setelah penerimaan mengungkapkan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras untuk mewujudkan Kabupaten Pinrang yang sehat melalui penilaian oleh tim verifikasi beberapa waktu lalu.
Menurut Sri Widiyati Irwan jika predikat dan penghargaan ini hanyalah sasaran sementara, karena yang paling penting adalah mewujudkan kesadaran penuh dan membudayakan hidup bersih ditengah masyarakat.
“Predikat Kabupaten Sehat hanyalah sebuah piala dan penghargaan tertulis, namun tujuan utama dari itu semua adalah kesadaran dan budaya bersih dan sehat di masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu kepala Dinas Kesehatan kabupaten Pinrang drg. Dyah Puspita Dewi menambahkan jika Penghargaan Kabupaten Sehat ini merupakan yang kelima kalinya untuk Bumi Lasinrang sejak tahun 2011.
Kata Dewi dua kali meraih Swasti Saba Padapa ditahun 2011 dan 2013,sementara Swasti Saba Wistara tahun 2015, 2107 dan 2019 ini.
“Ini adalah buah kerjasama lintas sektor yang bahu membahu mewujudkan penghargaan ini, terima kasih kepada seluruh tim teknis, stake holder dan seluruh lapisan masyarakat atas kerja kerasnya sehingga kita bisa hattrick Swasti Saba Wistara ini,” Tutup Dyah.(*/).