KOMINFO, pinrang – Bupati Pinrang Irwan Hamid menyempatkan diri meninjau salah satu lokasi pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 105 di Desa Mattiro Ade Kecamatan Patampanua, Selasa (25/6/2019).
Bersama Bupati Irwan, hadir Pula Kepala Dinas Pertanian dan Hortikultura Kabupaten Pinrang A.Tjalo Kerrang, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, energi dan Mineral Hartono Mekka serta Camat Patampanua A.Tambero.
Di Lokasi ini, bupati pinrang menyaksikan secara langsung Komandan Komando Distrik Militer 1404 pinrang Letkol Arm Lukman Sasono Bersama prajurit TNI yang bekerja menghubungkan Akses Jalan yang sangat vital bagi masyarakat Desa Mattiro Ade.
Bupati Irwan berharap, pelaksanaan TMMD ke 105 kali ini bisa menyentuh masyarakat baik dengan kegiatan fisik maupun kegiatan non fisik, sehingga masyarakat bisa terbantu dan merasakan manfaat dari program ini.
“Tentunya kita semua berharap agar mencapai hasil optimal sebagaimana yang direncanakan bersama dan bisa langsung dirasakan oleh masyarakat” tutup Irwan.(*/Distan)