KOMINFO, Pinrang – Puncak acara Hari Ulang Tahun Kabupaten Pinrang ke 59 tahun 2019 berlangsung meriah, Selasa (19/2/2019).
Gubernur Sulawesi selatan Nurdin Abdullah dan beberap unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Porkopimda) Provinsi Sulawesi Selatan menyempatkan diri hadir dan ikut bergembira Bersama ribuan masyarakat Pinrang yang memenuhi Halaman kantor Bupati pinrang.
Bupati Pinrang Aslam Patonangi dalam sambutannya memberikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yang menyempatkan diri untuk hadir Bersama para undangan yang lain.
Aslam juga mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten Pinrang saat ini tengah menggalakkan sistem Pemerintahan yang berbasi elektronik yang diharapkan mampu membuat Kabupaten berjuluk Bumi Lasinrang ini lebih meningkatkan pelayanan terhadap masyarakatnya.
“Kami saat ini tengah menuju ke sebuah sistem pemerintahan yang berbasis elektronik”. Ungkap Aslam.
Sementara itu, Gubernur sulsel Nurdin Abdullah mengungkapkan, dalam 10 tahun kepemimpinan Bupati Aslam, Pinrang dinilai sangat maju dan tentunya, tenaga dan sumbangan pikiran dari Bupati Aslam masih sangat dibutuhkan.
“Andi Aslam Patonangi masih dibutuhkan, masa kerja sebagai Apartur Sipil Negara masih ada 5 tahun, masa yang masih sangat Panjang untuk mengabdi kepada masayarakat” ungkap Gubernur Nurdin Abdullah.
Gubernur Sulsel Bersama Bupati Pinrang juga berkesempatan untuk meresmikan beberapa proyek infrastruktur yang dibangun selama tahun 2018, disamping mengunjungi Dashboard Jendela Lasinrang yang merupakan Ruang kendali beberapa aplikasi yang dikembangkan Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika.(*/Rayi)