KOMINFO, Pinrang – Pentingnya peningkatan kesejahteraan masyarakat adalah salah satu tujuan pemerintah dengan meluncurkan berbagai program untuk menstimulir pola pikir masyarakat menuju pola hidup yang dapat meningkatkan kesejahteraan mereka.
Salah satunya adalah program Kampung KB yang diluncurkan oleh Presiden Jokowi beberapa tahun lalu.
Kampung KB adalah salah satu upaya dari pemerintah yang tidak hanya menitik beratkan pada pembangunan Keluarga Berencana untuk mengendalikan Populasi, tetapi juga menitik beratkan pada pembangunan keluarga Sejahtera melalui pemberdayaan masyarakat.
Oleh sebab itu, Program Kampung KB melibatkan beberapa stake holder yang tergabung dalam Kelompok kerja yang terdiri dari Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Ketahanan Pangan dan beberapa dinas lain yang diharapkan mampu bersinergi dalam peningkatan kesejahteraan Keluarga.
Begitu pentingnya Program Kampung KB ini, Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menggelar Pertemuan kelompok kerja Kampung KB Tingkat Kabupaten Pinrang, Kamis (22/3) di The M Hotel Pinrang.
Pertemuan ini diharapkan dapat membangun kesepahaman dan dukungan penguatan kegiatan di Kampung KB nantinya.
Olehnya itu, Bupati Pinrang, Aslam Patonangi dalam sambutannya meminta kepada seluruh stakeholder yang terkait untuk mendukung program kampung KB ini.
Aslam menilai jika seluruh elemen bersinergi dalam program ini, kesejahteraan keluarga dapat terwujud.
Aslam juga menyampaikan substansi dari program kampung KB ini adalah untuk kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, program dua anak sebenarnya untuk kesejahteraan keluarga.
” keluarga yang mempunyai dua anak, lebih mudah untuk mengatur dan mendidiknya” singkat Aslam.
Aslam berharap Kampung KB ini dapat dilakukan dan digiatkan secara massif dan menyentuh seluruh kampung, sehingga anggota keluarga seperti ibu dalam keluarga dapat diberdayakan dengan maksimal.
“Dukungan pemerintah kecamatan, Lurah dan desa untuk memaksimalkan program ini sangat dibutuhkan. Program ini, jangan dijadikan formalitas” tutup Aslam.
Sementara itu, Dr. Ridha selaku kepala dinas dalam laporannya menyampaikan bahwa Kampung KB dulunya dikenal dengan Posdaya. “Salah satu inti dari Kampung KB adalah pemberdayaan masyarakat” singkatnya.
Hadir dalam pertemuan unsur pimpinan OPD, para camat, Lurah dan kepala Desa se Kabupaten Pinrang.(*SAR)