Pinrangkab.go.id — Ketua Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), Wury Ma’ruf Amin, secara resmi membuka Pameran Kriyanusa 2024 yang berlangsung di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Rabu (28/8).

Pameran yang dihadiri oleh berbagai perwakilan dari seluruh daerah di Indonesia ini mengusung tema “Perajin Muda Lestarikan Warisan Budaya”, yang dianggap Wury Ma’ruf Amin sebagai wujud nyata komitmen Dekranas dalam memberdayakan generasi muda untuk menjaga dan melestarikan budaya lokal.

Dalam sambutannya, Wury Ma’ruf Amin menekankan bahwa upaya melestarikan warisan budaya melalui keterampilan para perajin muda adalah salah satu cara efektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan memberdayakan para perajin muda, kita tidak hanya melestarikan budaya, tetapi juga menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui produk-produk yang memiliki nilai ekonomi tinggi,” ungkap Wury Ma’ruf Amin.

Dekranas Daerah Kabupaten Pinrang turut ambil bagian dalam pameran bergengsi ini dengan menampilkan berbagai produk kerajinan khas daerah.

Etalase Dekranasda Pinrang dihiasi dengan beragam karya pengrajin lokal, termasuk Kain Tenun Tradisional Sutra Lero, Kerajinan Kuningan dan Perak, serta produk-produk kreatif lainnya yang terbuat dari bahan-bahan alami seperti pelepah pisang.

Pj. Ketua Dekranasda Pinrang, DR. Uswatun Hasanah Ahmadi, S.Sos., M.Pd., yang hadir langsung dalam acara tersebut, menyampaikan bahwa keikutsertaan Kabupaten Pinrang dalam Pameran Kriyanusa merupakan bukti nyata dukungan pemerintah daerah terhadap para perajin lokal.

“Keterlibatan kami di sini bukan hanya sekadar partisipasi, tetapi juga sebagai upaya strategis untuk membuka pangsa pasar yang lebih luas bagi para perajin Pinrang. Kami ingin karya-karya mereka tidak hanya dikenal di tingkat lokal, tetapi juga mampu bersaing di pasar nasional dan global,” Ungkap DR.Uswatun Hasanah Ahmadi.

Lebih lanjut, DR. Uswatun Hasanah Ahmadi menjelaskan bahwa salah satu tantangan terbesar yang dihadapi oleh para perajin di Pinrang adalah keterbatasan akses pasar.

Olehnya itu, lanjutnya, melalui pameran seperti Kriyanusa ini, dirinya berharap produk-produk unggulan dari Pinrang dapat lebih dikenal dan diminati oleh masyarakat luas, sehingga dapat meningkatkan perekonomian para perajin dan membawa manfaat bagi daerah.(*/)

Foto : Auliya, ADC Pj.Ketua TP PKK Pinrang