Pinrangkab.go.id – Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin,M.Si yang juga merupakan Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Pinrang memimpin langsung kegiatan Review Kinerja Tahunan Aksi 8 Konvergensi Stunting tingkat Kabupaten Pinrang, Jum’at (22/12) di Aula kantor Dinas P2KBP3A.

Dalam sambutanya, Wabup Alimin mengungkapkan, Kerja – kerja yang telah dilakukan guna menekan angka kasus stunting pada tahun 2023 harus senantiasa ditingkatkan.

Wabup Alimin juga merasa sangat bersyukur karena dari hasil kerja ini, menurut Survey Status Gizi pada tahun 2022 Prevalensi Stunting berada pada angka 20,9% dimana tahun 2023 ini diharapkan bisa menyentuh angka 14%.

Olehnya itu, Wabup Alimin Kembali meminta kepada para satke holder terkait untuk Kembali membangun komitmen untuk bersinergi dan bersama – sama berupaya menekan angka stunting di Kabupaten Pinrang.

Wabup Alimin juga meminta agar mengoptimalkan penggunaan aplikasi inzting yang merupakan program Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk mempermudah upaya penurunan stunting di Kabupaten Pinrang.

“Mari bersama kita bangun komitmen, kerja ikhlas demi penurunan angka stunting di Kabupaten Pinrang” pungkas Wabup Alimin.

Pada kesempatan ini, Hadir Kepala OPD Terkait, serta stake holder terkait yang tergabung dalam TPPS Kabupaten Pinrang.(*/)

Foto : Cakke