Pinrangkab.go.id – Bencana kebakaran yang kembali menghanguskan rumah tempat tinggal penduduk kembali terjadi beberapa waktu lalu.

2 Kepala keluarga yang bermukim di Dusun Kamali Desa Buttusawe Kecamatan Batulappa Kabupaten Pinrang mengalami kerugian mencapai 500 juta rupiah akibat bencana kebakaran ini.

Tidak menunggu waktu lama, Kamis (25/8/2022) Pemerintah kabupaten Pinrang langsung merespon kejadian ini dengan menyalurkan bantuan bagi para korban.

Melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Pemerintah kabupaten Pinrang menyalurkan bantuan berupa kebutuhan hidup sehari – hari berupa makanan instan, tikar, matras, air minum dan kebutuhan hidup lainnya.

Pelaksana tugas Kepala BPBD Kabupaten Pinrang Mattalatta mengungkapkan hal ini merujuk pada instruksi Bupati Pinrang Irwan Hamid yang memerintahkan penyaluran bantuan bagi korban terdampak secepatnya setelah bencana terjadi.

Hal ini, lanjutnya sebagai salah satu bentuk empati dan rasa prihatin Bupati Irwan kepada korban terdampak bencana termasuk bencana kebakaran.

Mattalatta tak lupa mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada, meskipun bencana tidak dapat diprediksi namun langkah untuk mencegah harus tetap dilakukan agar kejadian serupa tidak terulang kembali dimasa datang.(*/)